Jakarta: Menpora Roy Suryo hari Kamis (28/2) petang
meninjau sekaligus menutup Seleksi Nasional Pencak Silat di Padepokan
Pencak Silat Indonesia TMII, Jakarta. Seleksi yang dilaksanakan PB
IPSI selama dua hari, sebagai persiapan menuju penyelenggaraan Islamic
Solidarity Games di Riau dan SEA Games XXVII Myanmar 2013.
Menpora bersyukur dan bangga bisa hadir di tengah-tengah para atlet
pencak silat mengikuti seleksi nasional, bukan hanya bangga karena
prestasi internasional yang telah diraih, tapi juga berkembang dan
majunya olahraga beladiri asli Indonesia ini di dunia internasional.
"Saya bangga pada kalian, tidak hanya prestasi, tapi adik-adik turut
mengembangkan budaya bangsa seni bela diri pencak silat yang ada sejak
jaman dulu, yang diciptakan oleh nenek moyang kita," ujar Roy Suryo
didampingi istrinya, Ismarindayani PriyantiI.
Menpora meminta untuk terus berlatih lebih giat lagi, sehingga
sehingga lagu Indonesia Raya dapat bergema dan mengharumkan nama bangsa.
"Hanya ada dua cara lagu Indonesia Raya diperdengarkan secara resmi di
luar negeri, yaitu saat kunjungan kepresidenan, dan saat atlet kita
meraih medali emas di ajang internasional," ujarnya.
Sementara itu, Sekjen PB IPSI Erizal Chaniago melaporkan, mereka
yang diseleksi ini berjumlah 64 atlet (putra dan putri) terdiri dari 53
atlet PRIMA yang sejak Oktober tahun lalu, telah bergabung mengikuti
pelatnas ditambah 11 atlet tambahan propinsi yang dianggap berprestasi. "
Nantinya menuju seratus lima puluh persen tersisa duapuluh delapan
atlet," tuturnya. Proses penilaian lanjut Erizal masih dilakukan oleh
tim juri, jadi hasilnya belum bisa diumumkan. "Yang jelas atlet seleksi
ini merupak para juara, jadi bertarung juara lawan juara, ada juara
dunia, juara sea games, dan tingkat mahasiswa," jelasnya.
Prestasi cabor pencak silat memang cukup membanggakan. Pada
Kejuaraan Dunia di Thailand tahun 2012, Indonesia meraih juara umum.
Demikian juga pada Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) ASEAN 2012, Indonesia
juara umum dan saat SEA Games 2012 Indonesia menyabet 9 emas. Kini
Pencak Silat telah berkembang di 42 negara.
(win)
Sumber: http://kemenpora.go.id/index/preview/berita/7232
Berita Terkait Lainnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar